Mengenal Blogger Untuk Pemula
POKOK BAHASAN TENTANG BLOGGER
6 ( enam pokok paling penting untuk mengenal blog pemula )
- Pengertian Blog
- Perkembangan Blog
- Layanan Blog
- Penggolongan Blog
- Istilah Dalam Blog
- Perbedaan Weblog ( Blog ) Dengan Website
Disini saya akan menjelaskan sedikit pengetahuan yang saya pelajari tentang blogger
ada 6 (enam )pokok bahasan disini
#1.
#1.
PENGERTIAN BLOG
pertama saya akan menjelaskan mulai dari Pengertian Blog, adalah :
Situs maupun blog yang membahas serta mencoba mengartikan blog, tetapi anda bisa menggunakan keterangan dari wikipedia.com, sebagai patokan acuannya.
blog sebenarnya singkatan dari ( Web Log ) yang merupakan bentuk aplikasi web, dimana web
adalah halaman internet atau situs, sedangkan log adalah semacam jurnal laporan atau diary, jadi bisa disimpulkan bahwa pengertian dari weblog atau blog adalah sebuah website atau
halaman internetyang memuat tentang laporan.
isi dari blog inilah yang nantinya akan membedakan dengan sebuah site atau website.
Pengertian dari weblog sangat banyak sekali baik yang berasal dari kalangan praktisi maupun dari teman-teman pengelola blog yang mencoba mendefinisikan arti dari blog, penulis juga mencoba mencari pengertian blog berbahasa inggris dengan bantuan Google dan mendapat beberapa hasil yang menarik.
- blog ( weblog ) :an extension of a personal web site, where users post informal journals of their thoughts and comments, update frequently and normally reflecting the views of the blog's creator. "http://69.25.76.1/glossary/b/b1.htm"
- an online diary or personal log of thougts published on a web page, a typical blog is update regularly and combines text, image, and link, to other bogs and web pages, blog are usually not reviewed or edited by outside writer, review boards, or subject to other kinds of journalistic oversight. " opencontent.wgbh.org/report/glosssary.html" .
yang dikelola oleh individu untuk menyalurkan ide-ide, krasi, pendapatan serta melaporka atau menuliskan seluruh hasil pengalaman atau pengamatan, yang bersifat tidak terikat pada aturan serta menarik untuk di baca pengunjung.
lalu mengapa pada pengertianya banyak yang mengarah ke diary?!? tentu saja karena dalam pengisian atau penulisan diary, konsep yang digunkan adalah postingan atau isi yang baru akan menggeser isi yang lama, hal ini sama dengan buku diary yang menggunakan halaman per halaman untuk memisahkan tulisan atau isi bedasarkan tanggal pengisian.
#2.
PERKEMBANGAN BLOG
Dikutip berdasarkan referensi dari wikipedia serta artikel dari teman-teman blogger
pemilik dan penikmat blog dan beberapa situs terpercaya bahwa sejarah pertama
adalah halaman whats's new pada browser mosaic yang dibuat oleh marc andersen
pada tahun 1993 " mosaic adalah browser pertama ". selanjutnya pada januari 1994
justin hall membuat website yaitu justin'home page yang kemudian berubah menjadi
links from the underground, dan halaman inilah oleh para penikmat blog dinobatkan
sebagai blog yang pertama.
Atas dasar keinginan netter, pengguna internet yang besar untuk bisa menggunakan serta membuat blog, maka prinsip kerja dari blog berangsur secara perlahan mulai mudah digunakan
prosses pembuatan yang tidak terlalu susah dan tidak perlunya pengetahuan tentang bahasa pemograman HTML menyebabkan banyak domain juga berlomba-lomba menciptakan
layanan blog, hal ini tentunya berbeda dengan pertama kali blog ada.
selain kurang dikenal oleh masyarakat luas yang masih awam internet
peminatnya pun juga terbatas pada mereka
yang sudah mengenal dan paham dengan bahasa HTML atau pemograman lainnya
sehingga pada tahun 90-an jumlah blog yang beredar masih sangat minim sekali.
Perkembangan blog paling pesat mungkin bisa dibilang pada tahun 1999
tepatnya pada bulan agustus
Pyra Lab dari sebuah perusahaan silicon valley membuat layanan blog dengan alamat
( www.blogger.com ), dari layanan bisa dikatakan sebagai pendongkrak
popularitas blog didunia maya, hal ini terjadi karena untuk menggunakan layanan ini
anda tidak perlu mengetahui apa itu HTML dan bahasa pemograman yang lainnya
meskipun sebelum Pyra Lab dengan blogger.com-nya ada beberapa layanan penyedia
blog yang gratis juga contoh : edit this page, Grouksoup, Pitas,dan Velocinews
namun dengan beberapa kemudahan serta fasilitas yang ditawarkan
oleh blogger.com ternyata jauh lebih memikat pemula ( newbie ).
Dengan dasar perkembangan bisnis, perkembangan ini ditangkap dengan sangat baik oleh Google sebuah perusahaan Raksasa mesin telusur yang juga
kerap melakukan pembelian terhadap layanan di internet yang potensial
bergerak untuk memindah alihkan hak terhadap layanan ini sehingga blogger.com merupakan perusahaan dibawah bendera Google ( perusahaan Raksasa ).
#3.
LAYANAN PENYEDIA BLOG
layanan penyedia jasa blogger sangat marak di internet, jumlahnya pun
banyak sekali, namun jika anda mempertimbangkan dari segi kuantitas dan kualitas penggunanya maka nantinya akan menyusut hanya beberapa blog saja yang bisa dikatakan
eksiss serta betul-betul merupakan layanan yang mempunyai pengguna fanatik.
Wordpress
wordpress adalah sebuah perangkat lunak blog yang ditulis dalam php dan mendukung sistem
berbasis data mySQL.
wordpress diusulkan oleh cristine selleck, teman dari ketua developer, matt mullenweg.
Bersumber dari beberapa blog menyebutkan bahwa wordpress dimulai pada tahun 2003 dengan bit kode tunggal untuk meningkatkan tipografi penulisan setiap hari
sejak saat itu wordpress tumbuh menjadi alat blog hosting pribadi " self-hosted blogging"
Terbesar didunia dan telah digunakan ratusan ribu pemakai dan dilihat oleh puluhan juta
setiap harinya, Dengan alamat www.wordpress.org
layanan yang bersis GNU, General Publik Lisense ini telah merilis wordpress versi 4.1 dinah pada tanggal 18 december 2014.
Blogger
Seperti yang sudah dijelaskan pada materi sebelumnya bahwa blogger adalah produk dari Pyra Lab yang kemudian diakuisisi oleh google, sehingga sekarang blogger bisa di katakan sebagai penyedia layanan blog tersukses dan ter ramai dalam urusan menggaet netter
( pengguna internet ).
yang pasti tujuan pertama apabila ada pemula ( newbie ) yang ingin belajar blog pasti memilih blogger.com
Fitur yang ditawrkan pun sangat bervariasi, membuat blog yang memungkinkan terjadinya jejaring sosial antar pengguna tersebut, Contoh : multiply, myblog, blogdrive, wordpress, vox dan masih banyak lagi yang lain-nya.
Sejak dikelola perusahaan Google banyak sekali layanan yang zaman dahulu kala masih di kelola Pyra Lab, mengharuskan penggunanya mengeluarkan biaya untuk menikmati beberapa fasilitas tertentu, berubah menjadi gratis dengan adanya perkembangan pesat dan menciptakan inovasi baru, sehingga mereka tertarik untuk mengakuisisi Blogger dari Pyra Lab menjadi milik mereka dan menjadikan bloger semakin menarik perhatian Pengguna Blogger.
Tumblr
Tumblr adalah platform mikroblog dan situs jejaring sosial yang dimiliki dan dioperasikan Tumblr inc.
tumblr ini beralamatkan di www.tumblr.com, layanan ini memungkinkan pengguna mengirim konten multimedia atau lainya dalam bentuk blog pendek, pengguna dapat mengikuti blog pengguna lain atau mengatur privasi blog sendiri, kebanyak fitur webnya diakses dari antarmuka " dasbord " dimana terdapat opsi untuk mengirimkan konten dan melihat pos dari blog yang di follow.
Pada tahun 2007 Tumblr diciptakan oleh david Karp dijepang pada saat dia ber usia 19 tahun, setelah menciptakan Tumblr David Karp kuga menemukan sebuah kata baru akan digunakan pada layanan Tumblr yaitu ( Tumblelog ), memiliki arti bentuk pendek dari blogging atau lebih mengarah kedalam bentuk minilog, pada Tumblelog.
Layanan ini hanya dapat mengirimkan satu kalimat pendek saja berbeda dengan blog-blog yang ada, pada tanggal 19 mei 2013, Tumblr memiliki 108 juta pengguna pada tanggal 21 mei 2013, Tumbrl diakusisi oleh yahoo.
Weebly
Situs ini diciptakan oleh David Rusenko dan Veltri dan Chris Fanini, semua yang menghadiri penn state untuk gelar sarjana.
Weebly pernah masuk dalam majalah Time Sebagai situs keempat terbaik dari lima puluh situs pada tahun 2007.
yang beralamat www.weebly.com/, pengguna layanan blog ini dapt dengan mudah mengoprasikan blog, mulai dari template, edit css, dan HTML, javaScript, tag meta, dan lain sebagainya, dengan begitu pengguna dapat membangun sebuah blog yang sesuai dengan keinginan sendiri.
cara kerja weebly sangatlah mudah untuk mendesign halaman hanya cukup men-drag and drop element-element yang telah tersedia, kemudian mengisi konten sesuai kebutuhan anda, didalam weebly pengguna dapat dengan leluasa menggunakan element-element yang bisa digunakan dalam menciptakan web yang powerfull baik untuk Ecomerce, Gallery Photo, Google Map, membuat Quiz, Polling "jarak pendapat" audio-video dan masih banyak yang lainnya.
Multiply
Multiply adalah layanan jasa yang lebih ke jejaring sosial " sosial network", yang beralamat di www.multiply.com, memungkinkan orang untuk saling berbagi beberapa media seperti :
gambar, photo,video, maupun blog.
Multiply.com dapat secara otomatis diteruskan ke akun LiveJurnal, Blogger atau TypePad, memungkinkan pula untuk memposting via email atau mms.
pengguna juga dapat memberikan komentar pada sebuah film atau buku atau juga untuk berbagi berdasrkan kalender, di ciptakan dan dikembangkan di BOca Raton, Florida, Pada Bulan December 2003.
Multiply juga telah menjadi layanan yang kian disukai pengguna blog, dikarenakan interface serta penggunaannya yang sangat mudah.
#4.
PENGGOLONGAN BLOG
penggolongan blog ini bukan dimaksudkan untuk membatasi aktivitas blogger, tetapi hanya untuk mengelompokan blog yang berdasarkan akitvitas blog secara umum.
- Blog Politik > memuat postingan tentang berita politik, aktivis, dan persoalan berbasis blog seperti kampanye.
- Blog Pribadi > disebut juga buku harian online yang berisikan tentang pengalaman pribadi atau pengalaman seseorang, keluhan, puisi, atau syair, gagasan dan perbincangan dengan teman.
- Blog Pendidikan > biasanya dituliskan oleh pelajar atau guru
- Blog bertopik > blog yang membahas tentang sesuatu dan fokus pada pembahasan tertentu.
- Blog Kesehatan > blog kesehatan kebanyakan berisi tentang keluhan pasien, berita kesehatan terbaru, keterangan-keterangan tentang kesehatan dan lain-lain.
- Blog Sastra > lebih dikenal sebagai litblog "literary blog"
- Blog Perjalanan > fokus pada bahasan cerita perjalanan yang menceritakan keterangan tentang traveling
- Blog Riset > persoalan tentang akademis seperti berita riset terbaru
- Blog Hukum > persoalan tentang hukum atau urusan hukum disebut juga dengan blawgs "blog laws"
- Blog Media > fokus pada pembahasan berbagai macam informasi, biasanya untuk koran atau jejaring televisi
- Blog Agama > membahas tentang agama
- Blog Kebersamaan > topik lebih spesifik ditulis oleh kelompok tertentu
- Blog Petunjuk/direktory > berisi ratusan link halaman website
- Blog Bisnis > digunakan oleh pegawai atau wirausahawan untuk kegiatan promosi bisnis mereka
- Blog Pengejawantahan > fokus membahas tentang hewan
- Blog Penggangu/spam > digunakan untuk promosi bisnis affiliate juga dikenal sebagai splogs "spam blog"
- Blog Virus > digunakan untuk, merusak.
#5.
ISTILAH DALAM BLOG
Istilah dalam blog ini akan membantu anda memahami dan menambah pengetahuan anda dalam bekerja diblog.
- Adsense > periklanan online terbaik milik google yang memberikan kesempatan kepada para blogger untuk melakukan monetisasi blognya ( untuk memfungsikan blog anda menjadi media pencari uang ) dengan menampilkan iklan kontekstual diblog mereka, setiap kali seseorang mengklik teks iklan Google adesense maka pemilik blog akan mendapatkan pundi-pundi rupiah.
- Adwords > kebalikan dari Adsense , adword memungkinkan perusahaan atau individu untuk memasang iklan dan mempromosikan produk jasa atau situs mereka berdasarkan perhitungan cost per clik (cpc ), seorang pemasang iklan harus menentukan kata kunci yang hendak dibidiknya dan beberapa harga yang bisa ia berikan untuk setiap cliknya, iklan adwords bisa muncul dihalaman hasil pencarian Google maupun di unit iklan adsense di situs atau blog yang mengikuti program adsense, Namun Dengan Seiringnya waktu berjalan adwords berganti nama yang sekarang menjadi Google Ads.
- Affiliate Marketing > sebuah cara yang sangat populer untuk mendapatkan uang dari internet dimana seseorang pemilik program affiliasi memberi kesempatan orang lain untuk memasarkan produk atau jasa dengan imbalan sejumlah komisi yang nanti akan didapat.
- Akismet > plugin filter spam untuk blog ber-platform wordpress
- alexa > sebuah perusahaan online ( milik amazon.com ) yang memantau traffic semua situs yang ada di internet, sistem ranking yang digunakan disarkan pada data statistik dari toolbar browser pengguna internet.
- Atom > sebuah format sindikasi feed yang dikembangkan sebagai alternatif RSS, atom memungkinkan seseorang mendapatkan update artikel dari sebuah situs atau blog manakala ada posting terbaru.
- Audio Blogging > blog yang sebagian besar isinya adalah file audio
- Bizblog > blog untuk kepentingan bisnis.
- Blogvertising > kegiatan advertising didalam blog.
- Blog > website Pribadi online.
- Blogger > merupakan pengelola pengguna blog.
- Blogging > merupakan kegiatan mengisi dan mengatur blog.
- Blogroll > merupakan daftar link yang berbeda dalam sebuah blog.
- Clix > merupakan komunitas online dalam blog.
- Comment Spam > hampir sama dengan spam email , spam comment ini banyak berisi sesuatu yang tidak menggenakan pada penyedia tertentu telah mempunyai filter untuk menangkal hal tersebut.
- Dark Blog >blog yang bukan untuk konsumsi umum.
- Desktop Blogging Client > alat untuk melakukan kegiatan blogging tanpa harus terkoneksi dahulu ke penyedia layanan.
- Hits > jumlah pengguna blog yang bisa dihitung berdasarkan Alamay IP atau ID Unik.
- K-Log > knowledge log sebuah blog yang memang dibuat khusus untuk informasi atau data, biasanya blog system ini dibuat oleh perusahaan dengan system intranet.
- Linkroll > sama dengan Blogroll.
- Multi-Blog > untuk membuat dan mengelola blog secara bersama-sama atau lebih dikenal dengan Kata konsep Author.
- Post > merupakan entry atau isi blog.
- Posting > merupakan kegiatan mengisi artikel blog.
- RSS > merupakan format web feed yang ditulis dalam format XML ( extensible Mark Language ) digunakan untuk menginfirmasikan sesuatu konten digital yang sering di-update, seperti blog,news feed, atau podcast.
- SEO ( search Engine optimizer ) > merupakan cara untuk meningkatkan halaman/page ranking di mesin pencari Google.
- Template > merupakan sebuah komposisi HTML dan pemograman web lain yang tersusun menjadi design halaman blog.
PERBEDAAN WEBLOG ( BLOG ) DENGAN WEBSITE
dengan semakin maraknya blog maka akan semakin variatif pula informasi yang tersedia di internet, informasi tersebut berdaarkan sumber pembuatan yang dibedakan menjadi 2 yaitu : weblog dan website, misalkan anda ketahui bahwa yang tertulis disini bukan mutlak untuk membedakan, karena adanya perkembangan dalam blog itu sendiri.
Sekali lagi penulis tekankan bahwa bebera perbedaan tersebut bukan mutlak atau baku, hal ini berkembang sesuai dengan keinginan dan inovasi dari dari para blogger ( pengelola blog ) sebagai contoh, dalam tabel disebutkan bahwa blog untuk urusan template hanya mengandalkan penyedia layanan artinya pengguna tidak memungkankan untuk mengembangkan sendiri, namun pada kenyataannya banyak juga para blogger yang tahu tentang bahasa pemograman untuk web, mencoba mengkustomisasi sendiri dan mereka membagi secara gratis template beserta caranya.
sedangkan untuk persamaan dari situs dan blog adalah untuk membagi informasi serta media perantara antara pengelola dan pembaca sehingga terjalin komunikasi yang lancar.
Sekian dulu penjelasan tentang cara mengenal blog untuk pemula.
semoga artikel ini bermanfaat untuk anda, Terimaksih.
Post a Comment for "Mengenal Blogger Untuk Pemula"
Silahkan masukan komentar anda